August 7, 2009

Java rockingland Day 1










Java Rockingland, Friday 7 august 2009
hari ini saya berkesempatan menghadiri salah satu event terbesar rock pada tahun ini JAVA rockingland, sebuah konser yang diselenggarakan oleh java festival production, dari sekian banyak nya wish list artis luar yang dateng dan ditengah2 gencarnya travel warning dari negara2 international, nampaknya java rockingland dapat membuktikan bahwa jakarta aman untuk dikunjungi..

pada hari pertama ini cukup banyak band2 yg ditampilkan seperti saint loco,seringai,agrikulture,koil,vox,purgatory(lokal) serta artis luar negeri vertical horizon,melee,otherjane,dsb.
saya meliput dua band sekaligus yaitu Agrikulture dan Saint loco, agrikulture main di segarra, sedangkan saint loco di dlam dome gudang garam. pada saat penampilan agrikulture, kami mengira crowd akan sepi karena main bersamaan dengan netral,koil dan purgatory. tapi ternyata kekhawatiran itu tidak berlangsung lama karena pada saat lagu ke2 crowd bertambah ramai oleh para agrarian. 
setelah agrikulture menyelesaikan lagu terakhirnya saya dan kru berlarian menuju gudang garam dome stage, dimana Saint loco akan tampilberikutnya. setelah persiapan selesai dan personel saint loco melakukan check sound, para pengunjung sedikit demi sedikit mulai berdatangan, penampilan Saint Loco bertepatan dengan Vertical horizon, dan lagi2 kami merasakan kekhawatiran kurangnya antusias penonton, tapi kekhawatiran itu lenyap tatkala personil saint loco beranjak ke panggung dan mulai memainkan lagu. namapaknya para family of loco's sudah tidak sabaran menanti kehadiran mereka.

sound yang baik dan luasnya panggung dan antusias penonton yang walaupun tidak seberapa banyak tapi sangat solid,nampaknya cukup membakar para personil saint loco, performan yang sangat bagus(menurut saya, selama 1 tahun ini mengikuti saint loco) ditambah lighting panggung yang bagus pula membuat saya sangat enjoy dengan suasana crowd saat itu. ditutup dengan terapi energi Saint loco pun mengakhiri performannya pada pukul setengah satu pagi. dengan decak kagum yang nampaknya membuat saya terkesima pada penampilan mereka hari itu.
selepas saint loco saya dikabari bahwa vox akan main di cutting edge stage, saya lantas mengajak adik saya untuk menonton band favorit saya asal surabaya itu. malam yang sudah larut bahkan menjelang pagi tidak membuat para personel vox kehilangan semangat, mereka tetap menghibur penonton dengan banyolan2 lucu khas mereka dan memainkan sebuah lagu yang membuat saya pertama kali suka vox dulu, lagu itu adalah lagu surabaya#1......
dan ketika vox membawakan lagu dari the beach boys, selesai sudah keriaan Java rockingland hari ini, saya pun pulang dengan senyum mengembang, hati yang puas dan beratus2 foto yang penuh di compact flash saya.... sampai jumpa di hari minggu!!

No comments:

Post a Comment

Capturadiso is....

Friends